GANLOP.COM – Mal Ciputra Jakarta resmi menghadirkan FESTIVAL KULINER PECINAN yang berlangsung mulai tanggal 3 hingga 7 Mei 2023 di area Center Court lantai Lower Ground.
Bekerjasama dengan Jangkrik Kuliner menghadirkan 34 stand kuliner pecinan terbaik di area seluas 335m2 dengan beragam pilihan yang didatangkan dari berbagai tempat untuk memudahkan para pecinta kuliner pecinan mendapatkan menu-menu favoritnya. Diantaranya: Nasi Campur Tribukit, Kuotie 22 Sunny Sanjaya, Siomay Engkong, Why Pig Burger Babi, Kedai Monoo (Solo), Babi Guling Chandra (Bali), Kwetiaw Medan Alkap, Bakso Goreng Wong, Iga Babi Ajung, Babi Buluh Binyo (Manado), Bapang TGR 99, Kerupuk Babi Ajong, Nasi Campur dan Kari Asan 333, Holiaw, Bakmi Karet Asiu, Nasi Campur Yui Kitchen, Kapasan, Nasi PangGul Kedai Tang (Lampung), Bakmi Singkawang Asam 88, Hog Wild With Chef Bruno, Kulbi Bakso Babi, Nasi Lemak Pokma, 50Badai.cp dan U Kitchen.
Kuliner halal nya pun kali ini lebih banyak, jadi para pengunjung tidak perlu khawatir karena menu-menu halal pilihan pun tersedia di FESTIVAL KULINER PECINAN ini Mal Ciputra Jakarta sudah melengkapinya dengan stand-stand halal seperti: Es Puter Conglik (Semarang), Kedai JesJos, Lunpia Semarang Super Cik Yoen, Bubur Ayam Spesial Ko Iyo, Ketupat Cieng, Mie Temenan, Pisang Sultan (Solo), Pekingducklovers, Bakoel Liwet, dan Durian Acin.
“Kami berharap dengan dihadirkannya kembali FESTIVAL KULINER PECINAN ini dapat dinikmati oleh seluruh pengunjung setia Mal Ciputra Jakarta, tidak hanya untuk menu non-halal melainkan menu halal pun bisa dinikmati bersama keluarga sekaligus dapat menjadi ajang reuni bersama teman dan keluarga. Serta melalui event ini dapat memberikan kesempatan kepada pengelola kuliner untuk memperkenalkan kuliner pecinan terbaik kepada masyarakat”, ujar Ferry Irianto, General Manager Mal Ciputra Jakarta.
Comment